10. Barcode
Barcode adalah salah satu penemuan teknologi yang mengubah dunia, yang diciptakan lebih dari 60 tahun yang lalu dan dipatenkan pada tahun 1952 oleh Joseph Woodland dan Bernard Silver. Barcode menjadi penemuan teknologi terpenting bagi peradaban modern yang memutus penggunaan chekout produk secara manual. Penemuan barcode (kode batang) terutama UPC (Universal Price Codes) mulai digunakan secara komersial untuk produk-produk yang dijual hampir di seluruh departement store. Kini dengan hanya mendekatkan barcode ke scanner laser, maka informasi sebuah produk seperti harga dapat terbaca dengan cepat, tepat dan terkomputerisasi. Penemuan ini jelas sangat menguntungkan dan memberi manfaat banyak karena dapat meningkatkan efisiensi.
9. Televisi
Televisi merupakan salah satu penemuan teknologi yang mengubah dunia, benda kotak dengan gambar bergerak di dalamnya pertama kali diciptakan pada tahun 1926 yang didemontrasikan oleh John Logie Baird. Televisi ditemukan disetiap rumah sebagai sarana hiburan, pengetahuan dan berita dari seluruh penjuru dunia. Televisi memainkan peran penting dalam sosialisasi abad ke-20, tahun 1936 untuk pertama kalinya olimpiade Berlin disiarkan di televisi. Kini perkembangan televisi dan industri broadcasting menunjukkan kemajuan yang sangat pesat.
8. GPS
Global Positioning System (GPS) adalah sebuah sistem untuk menentukan posisi dipermukaan bumi dengan bantuan sinyal satelit. GPS awalnya dikembangkan oleh DoD (Department of Defense) Amerika untuk keperluan Perang Dunia II, kini GPS diproduksi secara masal dan dikomersialkan. Kegunaan GPS saat ini sangat banyak dan beragam. Antara lain GPS yang membantu kita dalam menemukan suatu tempat yang kerap disebut GPS navigasi. GPS juga digunakan untuk keperluan militer seperti menuntun arah bom, mengetahui dimana posisi pasukan dan pergerakan pasukan. Untuk keperluan Sistem Informasi Geografis, GPS sering juga diikutsertakan dalam pembuatan peta, seperti mengukur jarak perbatasan, ataupun sebagai referensi pengukuran. Kegunaan lain GPS adalah sebagai pelacak kendaraan, biasanya digunakan oleh pemilik rental mobil. GPS sebagai pemantau gempa, dengan ketelitian tinggi bisa digunakan untuk memantau pergerakan tanah dan memperkirakan terjadinya gempa, baik pergerakan vulkanik ataupun tektonik.
7. Baterai Lithium-ion
Baterai Lithium-ion (LIB) adalah baterai yang dapat diisi ulang dan penemuan teknologi ini dapat mengubah dunia, karena baterai ini sangat serba guna. LIB pertama kali diusulkan oleh MS Whittingham tahun 1970 dengan ukuran yang sangat besar dan berat, seiring dengan perkembangannya kini baterai lithium-ion sangat "movable" atau sangat praktis, kecil, ringan dan sangat mudah untuk dibawa kemanapun. Ponsel yang kita gunakan dulu memakai baterai yang berat sehingga ukurannya pun besar. Kini dengan hadirnya baterai lithium-ion ponsel tidak lagi berat dan besar, ini adalah sebuah terobosan.
6. Video Games
Video game adalah salah satu penemuan teknologi yang mengubah dunia. Video game merupakan permainan elektronik yang sangat menghibur dan bersifat komersial yang diperkenalkan untuk pertama kalinya pada tahun 70an. Spacewar adalah video game yang pertama kali dibuat oleh Steve Russell. Kini perkembangan dan industri video game berkembang begitu pesat dan menjadikan lahan bisnis yang luar biasa.
5. Compact Disc (CD)
Compact Disc atau CD merupakan media penyimpan data yang menggunakan sistem biner 1 atau 0 yang dibaca secara optik. Hingga tahun 1990an kita mengenal dan menggunakan floppy disk atau disket. Kini disket telah digantikan oleh CD yang lebih powerful, murah dan dapat menyimpan memori yang cukup besar.
4. Energi terbarukan
Penemuan teknologi energi terbarukan menjadi salah satu penemuan yang mengubah dunia. Saat kita sangat bergantung pada mineral, penemuan energi terbarukan menjadi secercah harapan untuk beralih pada sumber daya yang tidak dapat diperbarui (non renewable energy) ke sumber daya yang dapat diperbarui serta ramah lingkungan. Wind power (tenaga angin), solar cell (tenaga matahari), hydropower (tenaga angin), ocean energy (energi dari laut atau samudra), biomass, geothermal (energy panas bumi) adalah jenis-jenis energi terbarukan yang disediakan alam dalam jumlah yang sangat besar dan siap dioleh menjadi sumber energi alternatif selain mineral.
3. Kartu Kredit
Tidak membawa uang cash? Tidak masalah, kini ada kartu kredit. Penemuan kartu kredit adalah penemuan yang mengubah dunia yang muncul disekitar tahun 1970-an. Dan serta merta mengubah gaya hidup lebih dari 90 % masyarakat di negara maju. Tahun 1977 Bank Amerika secara resmi memberi lisensi kartu kredit kepada Visa. Sejak tahun 1995 hingga kini transaksi perbankan di Amerika bahkan dibeberapa dunia dilakukan secara elektronik.
2. Ponsel
Telepon Seluler atau ponsel atau handphone atau cell phone adalah penemuan teknologi yang mengubah dunia. Perkembangan ponsel dari generasi ke generasi mulai dari 0G, ponsel generasi pertama 1G, 2G, 3G hingga 4G semua memiliki kekurangan dan kelebihan serta memberikan manfaat bagi kehidupan semua orang. Di era modern ponsel lebih dari sekedar alat komunikasi, Anda dapat memiliki kamera, pemutar musik, GPS, dapat membuka internet semua dalam satu device yang multitasking yang biasa disebut smartphone.
1. Internet
Penemuan teknologi yang paling mengubah dunia adalah internet. Tidak diragukan lagi internet telah mengubah dunia. Pada mulanya internet dibangun untuk kepentingan militer Departemen Pertahanan AS, dengan membuat sistem jaringan (web) komputer yang menghubungkan komputer satu dengan komputer lainnya. Internet hampir menjadi pusat kegiatan semua orang mulai dari mencari berita, informasi, social networking, jual-beli, perbankan, dan masih banyak lagi yang bisa kita lakukan hanya dengan duduk didepan layar komputer atau laptop kita dapat menjelajah dunia. Meski banyak manfaatnya, internet juga banyak pengaruh buruk yang ditimbulkannya sebagai efek domino. Gunakanlah internet dengan bijaksana dan cerdas.
No comments:
Post a Comment